Bulukumba,- Mahasiswa Jurusan Jurnalistik, Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar yang tengah melaksanakan Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) di Dinas Kominfo Kabupaten Bulukumba, nampaknya mendapatkan banyak pengalaman baru. Pasalnya tepat 2 minggu pelaksanaan PPL, Kabupaten Bulukumba juga memasuki usia baru, tepatnya pada tanggal 4 Februari 2025.
Namun pelaksanaan Hari Ulang Tahun (HUT) Kabupaten Bulukumba yang ke-65 digelar lebih awal, yakni di tanggal 3 Februari 2025. Hal tersebut diambil lantaran menyesuaikan jadwal dengan Pj. Gubernur Sulawesi Selatan yang akan menghadiri HUT Kabupaten Bulukumba.
Andi Ayatullah Ahmad selaku Kabid Humas Diskominfo Bulukumba, menjelaskan alasan perubahan jadwal tersebut, dikarenakan mengikuti jadwal Pj. Gubernur.
"rencananya Pak Pj. Gubernur bisa hadir kalau di tanggal 3 Februari, karena di tanggal 4 beliau sudah ada agenda," jelas Andi Ayatullah dikutip dari Radarselatan.co.id.
Meski demikian, Peringatan HUT Kabupaten Bulukumba yang ke-65 tetap dilaksanakan secara meriah, sekaligus dilangsungkan dengan agenda Rapat Paripurna oleh Ketua DPRD Kabupaten Bulukumba, Umy Asyiatun Khadijah.
Menariknya pada HUT Kabupaten Bulukumba, semua masyarakat diwajibkan memakai pakaian berwarna hitam, terutama seluruh pegawai lingkup Pemda Bulukumba yang menghadiri Rapat Paripurna. Pakaian berwarna hitam ini sendiri dipilih lantaran, Kabupaten Bulukumba yang terkenal dengan adat Suku Kajang yang kental.
Nita Astriani Mahasiswa Jurnalistik yang tengah melaksanakan PPL di Kabupaten Bulukumba, mengaku senang lantaran dapat menyaksikan secara langsung setiap rangkaian HUT Bulukumba.
"pastinya senang sekali bisa menyaksikan langsung rangkaian Hari Jadi Kabupaten Bulukumba dan juga bisa berpartisipasi tahun ini. Saya memang orang asli Bulukumba, tapi untuk kegiatan begini baru pertama kali saya saksikan secara langsung," ungkap Nita, pada 3 Februari 2025.
Lebih lanjut, Nita juga merasa senang melaksanakan PPL di Diskominfo karena banyak mendapatkan pengalaman baru.
"saya merasa senang dan antusias dengan kegiatan ini, apalagi tempat saya Praktik itu di Diskominfo bagian Humasnya, mereka selalu memberikan kami pengalaman baru dengan melibatkan kami disetiap kegiatan yang dilaksanakan, jadi banyak pelajaran yang di dapat," tambah Nita.
Febrian yang juga mahasiswa PPL mengatakan orang-orang yang menghadiri Rapat Paripurna tampak gagah dengan pakaian berwarna hitam.
"jujur ini pertama kali saya melihat lapangan full dengan pakaian adat berwarna hitam, orang-orang sangat kompak dan gagah dengan pakaian berwarna hitamnya. Sangat merepresentasikan budaya dan adat Suku Kajang dengan pakaian berwarna hitam," jelas Febrian.
Hari Jadi Kabupaten Bulukumba kali ini mengangkat tema "Ketahanan Pangan untuk Pembangunan yang Berkelanjutan". Hal ini sesuai dengan potensi pertanian dan maritim yang dimiliki, maka dari itu ketahanan pangan menjadi cara yang tepat untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat. (*)
Penulis : Nurul Tri Amelia